Beranda | Artikel
Jawablah Panggilan Allah dan RasulNya - Khutbah Jumat (Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.)
Jumat, 23 Mei 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Yahya Badrusalam

Khutbah Jumat oleh: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.

[sc:konten-alamat-masjid-al-barkah]

Ringkasan Khutbah Jumat: Jawablah Panggilan Allah dan RasulNya

Senantiasa kita memuji Allah yang senantiasa menurunkan rahmat dan kasih sayangNya kepada kita. Sesungguhnya ketika seorang hamba diberi kekuatan untuk mentaati Allah dan menjauhi laranganNya, sungguh ia telah diberikan kebaikan yang banyak, sungguh ia telah diberikan hidayah dan taufiq dari RabbNya, karena itu adalah kehidupan untuk hatinya.

Allah Ta’ala berfirman:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُواْ اسْتَجِيبُواْ لِلّهِ وَلِلرَّسُولِ إِذَا دَعَاكُم لِمَا يُحْيِيكُمْ وَاعْلَمُواْ أَنَّ اللّهَ يَحُولُ بَيْنَ الْمَرْءِ وَقَلْبِهِ وَأَنَّهُ إِلَيْهِ تُحْشَرُونَ (الأنفال: ٢٤)

“Hai orang-orang yang beriman, jawablah panggilan Allah dan RasulNya apabila Allah dan RasulNya memanggil kalian kepada apa yang bisa menghidupkan kalian. Dan ketahuilah, Allah mampu menghalangi kalian dengan hati kalian dan sesungguhnya kalian akan dikembalikan kepadaNya.” (QS Al-Anfal [8]: 24)

Sebuah ayat yang membuat hati kita terkesima mendengarnya apabila kita memikirkannya. Sebuah ayat yang menjadikan terketuk hati kita apabila kita mau merenunginya.

Mari kita simak khutbah Jumat dari Ustadz Abu Yahya Badrusalam yang disampaikan di Masjid Al-Barkah ini, silakan download ceramahnya sekarang juga.

Dengarkan dan Download Khutbah Jumat Masjid Al-Barkah: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc – Jawablah Panggilan Allah dan RasulNya

Yuk, selain download, kita juga sebarkan / share ke Facebook, Twitter, dan Google+. Semoga bisa menjadi amal shalih, Aamiin.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/6635-jawablah-panggilan-allah-dan-rasulnya-khutbah-jumat-ustadz-abu-yahya-badrusalam-lc/